Putra daerah Barito Kuala, H Sugian Noor. Foto-Muhammad Robby/SUARAMILENIAL |
SUARAMILENIAL.ID, BANJARMASIN - Suhu politik jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Barito Kuala (Batola) 2024 mulai memanas.
Sejumlah nama beken mencuat ke publik beberapa hari ini. Salah satunya adalah H Sugian Noor.
Diketahui, H Sugian Noor merupakan putra asli Batola.
Ibunya kelahiran Kecamatan Belawang, sedangkan sang ayah berasal dari Anjir Pasar.
Dikonfirmasi, H Sugian Noor membenarkan keinginannya untuk membangun tanah kelahirannya.
"Insya Allah, saya berkeinginan untuk maju sebagai calon bupati Barito Kuala," ucap H Sugian Noor kepada SUARAMILENIAL.ID, Rabu (13/3).
Sebagai putra asli daerah, ia mengaku terpanggil untuk maju sebagai calon bupati Batola 2024.
"Saya sebagai putra asli daerah ingin menyumbangkan pikiran dan tenaga untuk Batola yang lebih baik," katanya.
Terakhir, Wakil Ketua Umum BPD Hipmi Kalsel ini juga telah melakukan komunikasi ke beberapa ketua partai politik di Bumi Ija Jela.
"Alhamdulillah untuk komunikasi akan terus kita bangun dengan beberapa pihak. Ini semata-mata untuk kemajuan Batola tercinta," pungkasnya.
Reporter : Tim Redaksi
Editor : Muhammad Robby