Polresta Banjarmasin Gelar Upacara HUT Bhayangkara ke-78

Inspektur upacara dipimpin langsung Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana Atmojo. Foto-Amrullah/SUARAMILENIAL

SUARAMILENIAL.ID, BANJARMASIN - Polresta Banjarmasin menggelar apel peringatan puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-78 di Halaman Balai Kota Banjarmasin, Senin (1/7) pagi.


Inspektur upacara dipimpin langsung Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana Atmojo.


Turut hadir Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina, Dandim 1007/Banjarmasin Letkol Inf Sigit Purwoko, jajaran Forum Koordinasi dan Pimpinan Daerah (Forkompinda) dan Pejabat Utama (PJU) Polresta Banjarmasin, serta tamu undangan lainnya.


Kombes Pol Sabana Atmojo berharap pada HUT Bhayangkara ke-78 ini Polri ke depannya bisa lebih Presisi dan dekat dengan masyarakat.


"Harapan saya pribadi anggota Polri terus ke jalan yang baik, pekerja yang diemban bisa selalu lebih baik, dan bisa semakin Presisi dalam tujuan kita menjadikan Indonesia emas," ucap Kombes Pol Sabana kepada awak media.


Kombes Pol Sabana mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah membantu selama ini.


"Semoga Polri ke depan semakin maju dan dicintai masyarakat," katanya.


Pada peringatan HUT ini juga dilakukan pengundian doorprize dengan hadiah utama umrah. 


Kemudian juga digelar bakti sosial (baksos)  bazar pasar murah dan UMKM.


Dalam peringatan puncak HUT Bhayangkara ke-78 ini, Polresta Banjarmasin juga turut menerima 10 unit motor dan 2 unit mobil hibah dari Pemerintah Kota (Pemkot) Banjarmasin.


Reporter : Amrullah

Editor      : Muhammad Robby 

Lebih baru Lebih lama