![]() |
Timnas Indonesia akan menjamu China dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 5 Juni 2025. |
SUARAMILENIAL.ID, JAKARTA – Media asal China menyoroti permainan Timnas Indonesia jelang laga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dalam laporan yang diterbitkan oleh Sohu, media tersebut menyebut bahwa skuad Garuda terlalu bergantung pada para pemain naturalisasi.
“Pergerakan Timnas Indonesia sangat simpel, cuma memberi bola ke pemain-pemain naturalisasi. Pemain-pemain keturunan Belanda memiliki keterampilan dan cepat,” tulis Sohu dalam ulasannya.
Komentar tersebut muncul menjelang pertemuan penting antara Indonesia dan China yang akan digelar di Jakarta. Media Negeri Tirai Bambu itu menilai taktik Indonesia mudah ditebak karena pola permainan terlalu bertumpu pada pemain-pemain naturalisasi.
Diketahui, dalam skuad terbaru, Timnas Indonesia diperkuat oleh 18 pemain keturunan, termasuk nama-nama yang merumput di klub Eropa. Sohu menilai keberadaan mereka menjadi senjata utama Indonesia untuk mengalahkan lawan-lawan kuat, termasuk China.
Sohu juga mengaitkan kemenangan Indonesia dalam dua laga kandang terakhir — melawan Arab Saudi dan Bahrain — dengan kontribusi besar para pemain naturalisasi.
Tak hanya itu, media tersebut turut menyindir situasi naturalisasi pemain di tim nasional mereka sendiri. “Pemain-pemain naturalisasi kita antara sedang bersantai atau berpikir untuk pensiun,” tulis Sohu, mengomentari performa beberapa pemain naturalisasi China seperti Li Ke, Hou Yong Yong, Jiang Guangtai, Ai Kesen, dan A Lan.
Pertandingan melawan Indonesia dinilai sebagai laga krusial bagi China yang tengah memburu tiket ke Piala Dunia 2026. Sementara itu, Indonesia tampaknya akan terus memaksimalkan kekuatan dari pemain-pemain berstatus WNI baru demi menjaga asa lolos ke babak berikutnya.
Editor: Setia Bakti