SUARAMILENIAL.ID, JAKARTA — Yamaha Indonesia Motor Manufacturing kembali menggelar kegiatan bertajuk BLU CRU Yamaha Off-Road Skill Up, Jumat (10/10/2025), di Grand Wisata Cibereum National Motocross Circuit, Bekasi.
Melalui kegiatan ini, Yamaha mengajak awak media nasional dan blogger untuk mengasah kemampuan berkendara di lintasan off-road menggunakan Yamaha WR155 dan Yamaha YZ125X.
Mengusung semangat Enjoy, Skill Up, dan Connect khas komunitas BLU CRU, kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang unjuk kebolehan peserta dalam menjinakkan motor bertorsi tinggi, tetapi juga wadah pembelajaran teknik berkendara yang aman dan efektif di medan menantang.
“BLU CRU Yamaha Off-Road Skill Up menjadi salah satu agenda spesial tahun ini. Kami ingin peserta tidak hanya menikmati pengalaman menunggangi WR155 dan YZ125X, tetapi juga memahami karakter motor dan mengasah kemampuan mereka. Dengan begitu, koneksi antara passion dan skill dapat semakin kuat,” ujar Manager PR, YRA & Community PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, Rifki Maulana.
Rifki menambahkan, Yamaha berupaya memberikan pengalaman komprehensif bagi peserta melalui kombinasi teori dan praktik di lintasan.
“Kami fokus membantu peserta meningkatkan kemampuan dengan memberikan pemaparan teori, teknik berkendara, serta praktik langsung di sirkuit lengkap dengan berbagai obstacle,” ujarnya.
Sejak pagi, peserta telah mengikuti sesi pelatihan bersama tim Yamaha Riding Academy (YRA).
Materi yang diberikan meliputi safety riding induction, coaching clinic, serta pengenalan produk Yamaha WR155 dan YZ125X.
Layaknya program BLU CRU Master Camp di Eropa, peserta diajak menjalani latihan intens, mulai dari teknik pengereman, manuver zig-zag, lean out, hingga membaca rintangan di lintasan.
Latihan berlanjut dengan formation lap mengelilingi sirkuit, di mana peserta berfokus menjaga keseimbangan antara rem, gas, dan kopling saat melewati tanjakan (uphill), turunan (downhill), hingga tikungan panjang dan tajam.
Yamaha WR155 hadir dengan mesin 155 cc liquid-cooled empat langkah yang menawarkan tenaga responsif.
Didukung suspensi depan teleskopik dan monocross, motor ini memberikan kestabilan lebih baik di lintasan bergelombang.
Kegiatan kali ini juga menjadi momen perkenalan perdana Yamaha YZ125X di Indonesia.
Motor off-road berkapasitas 125 cc dua langkah dengan transmisi enam percepatan ini dirancang untuk memberikan tarikan agresif khas kompetisi.
Rangkanya yang ringan dan presisi memberikan kestabilan tinggi, sementara suspensi depan KYB yang dapat disesuaikan menambah fleksibilitas menghadapi berbagai kondisi medan.
“Bagi saya, ini pengalaman berharga. Selain menambah pengetahuan dan keterampilan di dunia off-road, saya juga berkesempatan mencoba langsung WR155 dan YZ125X yang punya performa luar biasa,” kata Heru, salah satu peserta.
Melalui kegiatan seperti BLU CRU Off-Road Skill Up, Yamaha berupaya memperkuat komunitas pengguna sekaligus menumbuhkan semangat berkendara yang aman dan berkarakter di kalangan pecinta motor sport.
Editor : Muhammad Robby